Kelemahan Bukan Halangan Untuk Berkreatifitas


™ Karya-Tulisku | David As'chri chielietonga 06 ™ ™ David As'chri chielietonga 06 ™

Catatan Dan Janjiku Untuk Orang Tuaku Di Malam Tahun Baru 2012

,catatan ini ku buat waktu tanggal 31 Desember kemarin, aku buatnya malam dan sebelum jam 12 malam catatannya selesai. Catatannya kubuat dikertas untuk orang tuaku. Kutulis di dua kertas tapi isinya sama, satu untuk mamak dan satu lagi untuk bapak. Setelah acara malam tahun baru selesai, aku memberikan catatannya kepada kedua orang tuaku. Mau tau isi catatannya, ini dia isi catatannya ::

,janjiku untuk orang tuaku adalah selalu mendoakan mereka supaya Tuhan memberi kesehatan penuh dan umur yang panjang untuk mereka. Janji ku juga ingin membahagiakan mereka sebelum aku wisuda nanti, karena kalo aku wisuda nanti aku otomatis sudah membahagiakan orang tuaku, jadi sebelum waktu itu tiba, aku t’lebih dahulu harus membahagiakan mereka dengan membantu dan mendoakan supaya Tuhan memberi kesehatan dan umur yang panjang supaya bisa melihat aku wisuda nanti dan juga bisa melihat andina waktu wisuda di waktu yang akan datang. Dan juga bisa mengantarkan kami anak anaknya ke depan pintu gerbang pernikahan.

,Mamak dan Bapak mungkin tidak tau kenapa aku bisa membuat seperti ini. Ini berawal waktu aku di kampus, dosen bilang gini sama kami semua, aku sudah lupa awalnya dosennya bilang apa, tapi yang ku ingat dosen nya bilang gini “siapa disini yang anak kost, kalian pasti rindu dengan orang tua kalian kan, coba dulu nanti telepon orang tua kalian, bilang gini, pak, aku sayang sama bapak, mak, aku sayang sama mamak” Wktu itu aku duduk di belakang, aku m’dengarnya sudah keluar air mataku.

,Dan setelah waktu itu, aku pergi retret ke Brastagi yang kemaren itu, kami berangkat ny malam, dan di perjalanan itu aku tutup mata sambil mengeluarkan air mata, kenapa? karena aku terasa jauh dari orang tuaku, walaupun cuma 3 hari 2 malam saja, disitula aku memikirkan janji ku itu untuk orang tuaku. Disitu aku b’doa untuk orang tuaku walaupun aku jauh dari mereka.

,Pak, Mak, aku tiap malam sebelum tidur dan tiap pagi setelah bangun, aku itu berdoa, dan di dalam doaku itu, nama bapak dan mamak selalu ku ucapkan dan nama itu ku ucapkan di awal doaku. Sewaktu bapak yang sakit kemaren dan mamak yang menjaganya, aku selalu b’doa supaya bapak di beri kesehatan supaya cepat sembuh dan mamak di beri kesehatan dan kekuatan untuk menjaga bapak dengan baik.

,Dan puji Tuhan, bapak bisa sembuh di hari jumat (tanggal 23 Desember kemarin), dan bisa mengikuti acara malam natal keluarga bersama sama. Dan besoknya juga kita bisa pergi bersama sama untuk mengikuti acara malam natal (tanggal 24 Desember kemarin). Dan sampai sekarang ini bapak dan mamak dan kami bisa mengikuti acara malam tahun baru bersama sama. Kami janji akan terus mendoakan bapak dan mamak dalam keadaan apapun. Dan bapak dan mamak harus mendoakan kami juga supaya menjadi anak yang baik dan takut akan Tuhan. Amin.
 
David As'chri chielietonga 06

Sorry No Right Click...!!!

[+] Please Press Ctrl+C fOr Copy...!!!